...Langkah Tepat untuk Urusan Cepat...

Sunday 20 September 2015

Cara Jitu Perpanjang STNK di Kantor Samsat


Perpanjang STNK kendaraan pribadi roda dua maupun roda empat adalah hal rutin yang harus dilakukan setiap tahun. Anda dapat melakukan perpanjangan STNK di Kantor Samsat, Samsat Outlet maupun di Samsat Keliling

Layanan di Kantor Samsat lebih banyak di banding di Samsat Outlet maupun Samsat Keliling seperti perpanjangan STNK 5 tahunan, pendafataran kendaraan baru, pindah nama, pindah daerah dsb. 

Pada kesempatan ini, saya hanya fokus pada perpanjangan STNK tahunan. Tidak berbeda jauh dengan perpanjangan di Samsat keliling, anda lebih baik berangkat lebih pagi untuk mendapatkan pelayanan yang lebih awal. Sebelum berangkat siapkan hal-hal berikut:
  1. Uang untuk membayar perpanjangan STNK
  2. Fotocopy BPKB
  3. KTP Asli
  4. STNK Asli dan Fotocopy
  5. Map Kertas
  6. Ballpoint 
Formulir Pepanjangan
  • STNK asli dikeluarkan dari plastiknya. KTP asli di masukan dalam plastik STNK, Semua berkas di Steples dan dimasukkan dalam Map. Ambil formulir perpanjangan dan mulai isi, lebih baik apabila anda punya persediaan formulir sehingga bisa di isi di rumah.
Jadwal buka Kantor Samsat:

  • Senin-Kamis buka mulai pukul 08.00 sampai 14.00 wib (istirahat 12.00-13.00 wib)
  • Jumat mulai pukul 08.00 sampai 14.00 (istirahat 11.30-13.00 wib)
  • Sabtu mulai pukul 08.00 sampai 11.00 wib.

Loket pengumpulan Map

  • Saatnya anda menuju loket progressif untuk menyerahkan map. Setelah yakin map di terima oleh petugas anda bisa duduk di ruang tunggu menanti panggilan dari loket pembayaran.

Kursi Tunggu dan Tempat Pengambilan Formulir
  • Waktu yang anda butuhkan sampai di panggil petugas loket pembayaran kira-kira 1 jam. Walapun pengumpulan map sudah di buka sekitar 7.30 wib, tetapi petugas Bank Daerah biasanya akan siap memanggil antrian saat jam 08.30 wib.
    Loket Pembayaran
Bukti Pembayaran
Saat petugas loket pembayaran mulai memanggil antrian, perhatikan dengan seksama di loket nomor berapa anda harus membayar pajak.
Petugas loket pembayaran akan menginformasikan tentang tagihan pajak yang harus anda bayar.

Anda akan mendapatkan bukti pembayaran sebagai tanda bahwa pajak STNK kendaraan anda telah masuk ke kas daerah.

Loket Pengambilan STNK
Di akhir layanan, petugas akan meminta anda menunggu kembali dan bersiap ke loket pengambilan STNK yang baru. Sembari menunggu anda dapat menonton televisi siaran tv kabel yang terletak di ruang tunggu. 

Antrian pengambilan STNK mungkin sekitar tiga puluh menit. Perhatikan nama dan alamat saat ada pemanggilan dari petugas loket pengambilan STNK. Serahkan bukti pembayaran yang anda punya untuk ditukar dengan STNK yang baru, plastik STNK dan tentunya KTP.


Selamat Jalan
Sebelum pergi, pastikan STNK yang anda terima sudah sesuai dengan identitas diri dan identitas kendaraan. Proses perpanjangan STNK sudah selesai. 

Demikian cara jitu perpanjang STNK di kantor Samsat, semoga anda di mudahkan.


Jangan lupa kunjungi  banknotess.blogspot.com untuk informasi mata uang seluruh dunia.

No comments:

Post a Comment